Pembekalan Kompetensi Dasar Mahasiswa Baru melalui LKMM Pra-TD Informatika 2025
Surabaya — Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa Pra Tingkat Dasar (LKMM Pra-TD) Program Studi Rumpun Informatika 2025 ini merupakan serangkaian pembinaan yang ditujukan kepada mahasiswa baru yang memiliki tujuan untuk membekali kemampuan dasar manajerial, komunikasi, kepemimpinan, serta adaptasi di dunia perkuliahan. Kegiatan ini diselenggarakan selama dua hari yaitu pada tanggal 29-30 September 2025. LKMM Pra-TD Informatika 2025 ini bertempat di Politeknik Penerbangan Surabaya, dan telah diikuti oleh seluruh mahasiswa baru 2025. Kegiatan ini berhasil menjadi wadah pembelajaran awal bagi mahasiswa baru agar dapat mengenali potensi dirinya dan memahami budaya akademik maupun organisasi di lingkungan kampus.
Menurut sudut pandang Muhammad Daffa Rizqi selaku panitia, LKMM Pra-TD ini memiliki tujuan yang besar untuk mempersiapkan mahasiswa baru menjadi pribadi yang siap menghadapi perjalanan perkuliahan. Menurutnya, materi yang disampaikan seperti pola pikir prestatif, berpikir kritis, dan manajemen diri itu bisa menjadi “senjata awal” bagi mahasiswa agar mampu memiliki soft skill problem solving yang baik, mampu mengambil keputusan, dan membangun karakter pribadi yang kokoh. “Panitia juga terus berupaya untuk menumbuhkan minat peserta, kami melakukannya mulai dari menyampaikan semua manfaat kegiatan, sertifikat yang berguna bagi para peserta, hingga menciptakan suasana kegiatan dengan menyenangkan” tutur Daffa meyakinkan bahwa panitia terus berusaha agar para peserta memiliki antusias yang tinggi untuk mengikuti serangkaian kegiatan yang dilakukan di rumpun Informatika. Daffa juga berharap seluruh materi yang telah disampaikan oleh para pemateri agar dapat diimplementasikan dan menjadi pijakan kuat bagi mahasiswa baru informatika 2025.
Sementara itu, Muhammad 'A'tho'illah selaku ketua rombongan informatika 2025 mengungkapkan rasa bangganya setelah mengikuti dan menjalani seluruh rangkaian LKMM Pra-TD Informatika 2025. Ia mengaku sempat cemas tentang bagaimana cara menarik minat teman-teman angkatannya agar hadir. Kekhawatiran yang dirasakan oleh Muhammad 'A'tho'illah tidak hanya berhenti di situ saja, ia juga khawatir mengenai proses pengangkatan sebagai bagian dari keluarga besar Informatika 2025. Namun, ternyata momen tersebut berubah menjadi pengalaman bahagia ketika akhirnya seluruh mahasiswa dinyatakan berhasil memenuhi indikator dan resmi diangkat sebagai keluarga besar Informatika 2025. Muhammad 'A'tho'illah juga berpendapat bahwa kegiatan LKMM Pra-TD Informatika ini sangatlah penting karena mampu mendorong mahasiswa untuk bisa berani berbicara, dapat mengenali potensi diri, serta menjadi pribadi yang lebih terarah untuk melangkah di dunia perkuliahan.
Secara keseluruha, LKMM Pra-TD Informatika 2025 dapat berhasil mencapai tujuannya yaitu untuk menjadikan kegiatan ini sebagai wadah pelatihan bagi mahasiswa baru 2025, sekaligus mahasiswa baru 2025 bisa berproses dalam membentuk karakter dan kekeluargaan di rumpun Informatika. Materi yang dibawakan oleh pemateri yang berpengalaman juga dapat memberikan wawasan yang mendalam mengenai personal growth, komunikasi, hingga manajemen diri, serta menjadikan bekal awal mahasiswa baru 2025 untuk berproses di jenjang perkuliahan. Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh Mahasiswa Informatika 2025 mampu menjadi generasi yang prestatif, berorientasi solusi, serta berdampak positif bagi lingkunagan sekitar.