Menaiki puncak, Tim Informatika Memenangkan Piala EFASCO 2025
Surabaya — Fakultas Teknik resmi menyelenggarakan Engineering Faculty Support Competition (EFASCO) 2025 dengan mengusung tema besar “Fight With Spirit, Win The Glory”. Pelaksanaan EFASCO dimulai pada 10 - 12 November 2025 di GOR Internasional UNESA. Melalui EFASCO, panitia ingin menemukan bibit-bibit atlet terbaik, terutama di cabang olahraga futsal. Melalui perlombaan ini, panitia akan menyusun daftar pemain terbaik dari masing-masing rumpun, baik dari tim juara maupun non-juara, sebagai calon representasi Fakultas Teknik dalam kompetisi eksternal. Selain fungsi kompetitif, EFASCO juga menjadi wadah untuk mempererat silaturahmi antar jurusan.
Fauzan Daffa selaku ketua pelaksana menyampaikan bahwa persiapan EFASCO 2025 telah dilakukan sejak tujuh bulan sebelumnya, namun fokus intens dikerjakan tiga hingga dua bulan menjelang pelaksanaan. Meski waktu persiapan relatif singkat dan penuh hambatan, panitia berhasil memaksimalkan proses hingga EFASCO dapat berjalan lancar. Ketua pelaksana berharap, EFASCO 2026 dapat berjalan lebih baik dengan memanfaatkan draft dan sistem yang sudah dibangun pada tahun ini. Panitia 2025 tidak mendapatkan acuan apa pun dari penyelenggaraan 2024 sehingga harus memulai seluruh konsep dari nol. Berbekal pengalaman sebagai ketua pelaksana dalam sejumlah event cup, panitia berupaya menyusun pedoman baru untuk memudahkan generasi berikutnya.
Pada EFASCO 25 Informatika berhasil membawa pulang kemenangan yang besar, berupa Juara 1 pada cabang olahraga Futsal. Wisnu sebagai kiper pada tim B menyatakan bahwa proses dalam membangun chemistry antar pemain tentu membutuhkan waktu yang cukup panjang, tetapi kemampuan adaptasi pemain patut diacungi jempol. Kepercayaan pada pelatih juga sangat mempengaruhi hasil, seluruh pemain menekankan untuk mengikuti arahan pelatih sepenuhnya. Menurut wisnu, momen kemenangan ini membuat kebahagiaan semakin lengkap, karena bertepatan dengan peringatan satu dekade Futsal Informatika dan menjadi hadiah bagi perjalanan panjang tim.
Selain membawa pulang juara dalam cabang olahraga Futsal, Informatika juga berhasil mendapatkan Juara 2 dalam cabang olahraga Voli. Naufal Daffa dan tim merupakan anggota dari biro Voli Informatika, yang merupakan salah satu Lembaga Semi Otonom (LSO) dari Himpunan Mahasiswa (HMP) yang bersatu dari tiga program studi. Mereka merasakan perasaan yang campur aduk saat mengetahui tim mereka berhasil meraih kemenangan, “Rasanya bangga dan lega” tuturnya. Menurut Daffa, elemen yang paling krusial adalah mentalitas serta latihan dasar, selain itu komunikasi juga menjadi nyawa bagi tim mereka. Dalam persiapannya, daffa dan tim menjalani latihan rutin dua kali seminggu, yang kemudian ditingkatkan menjadi sesi harian tanpa jeda dalam dua minggu terakhir sebelum pelaksanaan lomba.
Helmi Hisyam, koordinator lapangan Casual Informatics mengatakan, hadirnya kami untuk mendukung solidaritas mendalam dan menerapkan cinta pada jurusan, menolak membiarkan tim kebanggan berjuang sendirian. Dibuktikan dengan koreo yang sudah dibuat “United As One Unstoppable Force”, yang menjadi simbol solidaritas di mahasiswa Rumpun Informatika. “Kami berharap pada ajang EFASCO tahun depan Tim Informatika akan terus menjadi juara, tidak hanya di tahun ini”. Mari kita jadikan cita-cita yang diusung oleh Helmi dan tim suporter sebagai pemantik api semangat, bahwa kesatuan adalah kunci untuk mewujudkan kemenangan Informatika di setiap ajang. Teruslah solid, dan teruslah berjuang.